Staf Penerbangan

Staff penerbangan adalah staff maskapai yang memiliki tugas di bandar udara, dan bertanggung jawab atas seluruh kegiatan yang berada di bandara. Airline ground staff ini harus melayani penumpang dengan baik sebelum pre flight service atau after flight service. Nah, apa saja sih tugas umum Airline ground staff? Simak di bawah ini :

  1. Ticketing, ini bertugas untuk melayani penumpang mengenai issued ticket. Selain itu, ticketing juga melayani pesanan tiket melalui media sosial atau via telepon.
  2. Checking Counter, pada bagian ini airline ground staff memiliki tugas mencetak boarding pass dari penumpang yang telah tertera nama, kode sesuai dengan identitas yang digunakan, jadwal, ruangan boarding, serta nomor tempat duduk.
  3. Service, pada bagian ini staff tersebut harus mendampingi atau melayani penumpang yang berkebutuhan khusus, anak-anak yang masih kecil dan tidak bersama orang tuanya serta orang tua yang sakit juga menjadi tanggung jawab bagian ini, di mulai dari bandara hingga masuk ke dalam pesawat.
  4. Transfer Desk, bagian selanjutnya merupakan staff bandara yang memiliki tugas membatu atau melayani penumpang yang sedang transit di bandara, mereka juga akan menghandle bagasi penumpang yang melanjutkan perjalanannya.
  5. Boarding Gate, tugas staff yang satu ini berada dibagian depan pintu boarding dan di dalam ruangan boarding. Mereka juga memantau penumpang yang akan melakukan penerbangan dan staff ini akan mengecek kembali boarding pass pada setiap penumpang agar tetap di dalam ruangan dan tidak ada yang tertinggal.
  6. Lost and foud, pada bagian ini memiliki tugas pada terminal kedatangan yang melakukan pengecekan bagasi penumpang setelah melakukan penerbangan. Staff tersebut akan mencocokan barang-barang penumpang dan mengembalikannya.

sumber: https://aviation.astacademy.or.id/news/58-tugas-dan-tanggung-jawab-staff-penerbangan

Hubungi Kami